Bupati H Budiman Launching “Lemari Berkah” Baznas Lutim  

Bupati Luwu Timur, H. Budiman melaunching “Lemari Berkah” Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Luwu Timur yang ditandai dengan penyerahan secara simbolis Paket Sembako kepada penerima

LINISULSEL.COM, LUWU TIMUR – Bupati Luwu Timur, H. Budiman melaunching “Lemari Berkah” Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Luwu Timur yang ditandai dengan penyerahan secara simbolis Paket Sembako kepada penerima.

Launching tersebut dilakukan kala Bupati Budiman didampingi Ketua TP PKK Lutim, Hj. Sufriaty menghadiri acara Buka Puasa Bersama dan Silaturahmi Baznas Lutim dengan tema “Berkah Berzakat, Terima Kasih Muzakki, Terima Kasih Mustahik”, di Eks Lapangan Tennis samping Kantor Baznas Lutim (samping Andi Nyiwi Park Malili), Minggu (16/4/2023).

“Lemari Berkah” adalah program pengadaan sembako untuk masyarakat kurang mampu yang dapat diajukan oleh masyarakat dengan memperlihatkan kartu keluarga sejahtera.

Tujuannya agar tidak ada lagi masyarakat yang tidak bisa lagi memenuhi kebutuhan pangannya terutama yang pokok.

Selain itu, Ketua TP PKK Lutim, Hj. Sufriaty juga menyerahkan secara simbolis berbagai bantuan dan program dari Baznas Luwu Timur, diantaranya Apresiasi Hafidz, Santunan Guru Ngaji Desa Terpencil, Bantuan Usaha Korban Kebakaran di Pasar Mahalona, Bantuan Korban Kebakaran di Desa Puncak Indah, Penyerahan Zakat Fitrah dari Baznas Lutim.

Selanjutnya, Bantuan Perlengkapan Sekolah Anak Korban Tanah Longsor Maliwowo, Bantuan Kursi Roda, Bantuan Walker, dan Penyerahan Dana ZMart tahap II untuk ZMart Kecamatan Malili, Wotu, Kalaena, dan Towuti.

Bupati Luwu Timur dalam sambutannya mengutarakan bahwa, dari awal Ia sudah mempunyai komitmen besar untuk memperbaiki Baznas.

“Karena kita harus punya manfaat, jadi orang akan percaya dan kembali ke Baznas dengan beberapa program-program yang hebat dan bagus ini semoga mempunyai manfaat,” tuturnya.

Ia juga mengucap syukur, karena teman-teman ASN, dari awal sudah mempercayakan Baznas, mulai dari Infaq hingga Zakatnya.

“Mudah-mudahan ini bisa terus-menerus kita lakukan. Dan saya juga berharap ada inovasi baru dari Baznas kedepannya,” tambah Budiman.

Terakhir, orang nomor satu di Bumi Batara Guru ini juga mengingatkan Ketua Baznas dan pengurusnya agar jangan pernah minta untuk dipercaya, tapi berbuat saja agar orang percaya sama kita.

Kegiatan ini pun ditutup dengan Ceramah Ramadhan oleh Kepala Kementerian Agama Kabupaten Luwu Timur, H. Misbahuddin sekaligus membacakan doa berbuka puasa.

Hadir pada kesempatan ini, Ketua Baznas Lutim, H. Hamka bersama istri, Perwakilan Kajari Lutim, Kepala Badan Kesbangpol, Guntur Hafid, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Satri, Camat Malili, Nasir, Kepala Desa, para Tokoh Agama, Tokoh masyarakat, dan para penerima bantuan. (*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup