Bupati Lepas Kontingen Pramuka Lutim, Dapat Bantuan Bank Sulselbar dan PT Vale

Bupati H. Budiman dan Ketua Kwartir Cabang Pramuka Lutim Hj Sufriaty melepas kontingen Pramuka Lutim ke Raimuna Nasional di Cibubur.

LINISULSEL.COM, LUWU TIMUR – Bupati Luwu Timur, H. Budiman selaku Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka memimpin Apel Besar Hari Pramuka ke-62 yang berlangsung di Lapangan Soekarno Hatta, Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili, Minggu (6/8/2023).

Pada Apel Besar ini, juga dirangkaikan dengan Pelepasan Peserta Raimuna Nasional (Rainas) XII Tahun 2023 Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Luwu Timur oleh Bupati Luwu Timur bersama Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Lutim, Hj. Sufriaty Budiman yang ditandai dengan Pemasangan Jaket Kontingen kepada masing-masing Pimpinan Kontingen.

Rainas merupakan pertemuan pramuka Penegak Pendega tingkat Nasional yang diselenggarakan setiap 5 tahun sekali, dengan tujuan sebagai sarana mempersatukan persaudaraan dan meningkatkan kecakapan dan kualitas generasi muda. Untuk tahun 2023 ini, Raimuna Nasional mengusung tema “Pramuka Hebat Indonesia Bangkit”, dan dipusatkan di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur, dari tanggal 14-21 Agustus 2023.

Adapun jumlah kontingen Rainas Kwartir Cabang Luwu Timur tahun 2023 sebanyak 57 orang dengan rincian : peserta putra 26 orang, peserta putri 17 orang, bina damping 2 orang, dokter kontingen 2 orang, dan tim peninjau 10 orang.

Dalam arahannya, Bupati Budiman mengatakan, sesuai tema hari pramuka tahun 2023 adalah “Sumber Daya Manusia Profesional dan Proforsional” dimana melalui tema ini, pramuka diharapkan untuk terus berusaha memperkuat SDM yang ada agar semakin profesional dan proforsional dalam mewujudkan tujuan gerakan pramuka.

“Untuk mencapai tujuan tersebut, maka berbagai kegiatan pendidikan gerakan pramuka haruslah ditunjang sumber daya manusia yang profesional dan proforsional,” kata Bupati.

Sehubungan dengan hal tersebut, lanjutnya, maka sumber daya manusia yang ada perlu didukung dengan sarana dan prasarana yang memadai agar kegiatan pendidikan kepramukaan dapat berjalan dengan lancar dan tidak terkendala oleh keterbatasan sarana dan prasarana penunjang.

“Itulah sebabnya, Kwartib Cabang Luwu Timur senantiasa berusaha untuk meningkatkan kualitas sarana dan prasarana pendidikan kepramukaan. Tentunya berbagai upaya peningkatan tidak membutuhkan biaya yang sedikit, kwartir sendiri telah membiayai dengan memanfaatkan aset dan usaha yang dimiliki serta bekerjasama dengan sekolah-sekolah yang berhubungan langsung dengan peserta didik yang terlibat langsung dengan kepramukaan,” imbuhnya.

“Saya berharap yang berangkat ke Raimuna Nasional agar menjaga nama baik Kabupaten Luwu Timur, karena kita bukan hanya mewakili diri kita, bukan hanya mewakili pramuka, tapi kita mewakili seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Luwu Timur,” jelas Mabicab Gerakan Pramuka Lutim ini.

Usai pelaksanaan apel, Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Lutim, Hj. Sufriaty Budiman menerima Bantuan Dana Tunai dari Bank Sulselbar Cabang Malili sebesar Rp. 20 juta, dan Bantuan Tenda Doom dari PT. Vale untuk Kontingen Raimuna Nasional ke XII Kwartir Cabang Luwu Timur.

Selanjutnya, Bupati Luwu Timur, H. Budiman selaku Mabicab Pramuka Luwu Timur menyerahkan Piagam Penghargaan kepada PT. Vale Indonesia dan Bank Sulselbar Cabang Malili atas partisipasinya dalam mendukung kegiatan Raimuna Nasional ke XII tahun 2023 di Cibubur, Jakarta.

Hadir pada kesempatan ini, Anggota DPRD Lutim, Sarkawi Hamid selaku Wakil Ketua Bina Muda Kwarcab Lutim, Ketua Harian Pramuka, Sekda Lutim, H. Bahri Suli bersama para Asisten, Staf Ahli dan Kepala OPD selaku Anggota Mabicab Pramuka Lutim, Camat selaku Ketua Mabiran Pramuka Lutim, Kepala Desa selaku Anggota Mabiran, Kepala Sekolah selaku Ketua Mabigus, perwakilan PT. Vale Indonesia dan Bank Sulselbar Cabang Malili. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup