Bupati: Pemda Lutim Akan Tambah Anggaran Pertanian dan Perikanan 2024

Bupati Lutim H Budiman saat menghadiri Syukuran Pasca Panen (Bersih Desa) Desa Margolembo, Kecamatan Mangkutana yang berlangsung di Halaman Kantor Desa Margolembo, Sabtu (16/12/2023).

LINISULSEL.COM, LUWU TIMUR – Bupati Luwu Timur, H. Budiman mengatakan bahwa pemerintah daerah merencanakan akan menambah anggaran disektor pertanian dan perikanan pada tahun 2024 mendatang.

Hal tersebut disampaikan bupati Budiman saat menghadiri Syukuran Pasca Panen (Bersih Desa) Desa Margolembo, Kecamatan Mangkutana yang berlangsung di Halaman Kantor Desa Margolembo, Sabtu (16/12/2023).

“Di Kabupaten Luwu Timur sekitar 80% warga masyarakat kita berprofesi disektor pertanian, olehnya itu, pemerintah daerah telah merencanakan akan menambah anggaran tahun 2024 disektor pertanian dan perikanan. Hal tersebut sebagai stimulan secara bertahap guna meningkatkan potensi pertanian dan perikanan yang bermanfaat bagi masyarakat luas,” kata Budiman.

Bupati mengungkapkan rasa syukur dan ucapan terima kasih atas pencapaian hasil panen para petani di Desa Margolembo yang meningkat. Hal tersebut tidak terlepas dari kerja keras petani desa dalam peningkatan produksi dan produktivitas padi di Kab. Luwu Timur.

Selain itu, orang nomor satu di Lutim ini juga akan menindaklanjuti aset-aset pertanian yang selama ini mangkrak untuk menambah kapasitas produktifitas secara berkelanjutan. Selain perbaikan aset, juga akan diberikan sosialisasi dan pelatihan SDM terkait manajemen pengelolaan aset kekayaan mulai dari tingkat desa hingga tingkat pemerintah daerah.

“Hal tersebut bertujuan agar aset-aset yang berasal dari pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten dapat dikelola dan berkembang serta bertumbuh berlipat ganda hasil produksinya,” harapnya.

“Setiap aset yang ada akan diinventarisir keberadaannya dan dibuatkan program untuk produksi serta perawatan secara berkala oleh SDM lokal yang berpengalaman. Mari kita manfaatkan aset-aset yang kita miliki dan dirawat dengan baik agar dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama,” terang Bupati Budiman.

Turut hadir pada kegiatan tersebut, Kadis Pertanian, Amrullah, Kadis PU, Syahmuddin, Kadis PU, Halsen, Camat Mangkutana, Zulkifli Adi Saputra bersama Ketua TP PKK Kecamatan, Kepala Desa Margolembo, Abdul Najib, Kepala UPTD Pengairan Mangkutana, M.Shaleh, Perwakilan Forkopimcam, penyuluh pertanian, Kepala Desa Se-Kec. Mangkutana, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Wanita & Pemuda. (*)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup