Dinas Pertanian Luwu Timur Bantu Perempuan di Wotu Beternak Kambing
LINISULSEL.COM, LUWU TIMUR – Dinas Pertanian Luwu Timur membantu kelompok perempuan dengan bantuan ternak.
Seperti kelompok wanita Ternak di Desa Madani, Kecamatan Wotu, Luwu Timur, yang menerima bantuan usaha ternak.
Bantuan berupa dana Rp 25 juta.
Anggota DPRD Luwu Timur, Alpian yang menyerahkan bantuan itu ke kelompok wanita ini, Rabu (3/8/2022).
Dana yang diserahkan akan digunakan membeli kambing untuk dikembangkan.
Kelompok wanita ini terdiri dari sembilan orang.
Alpian mengatakan bantuan ini, upaya meningkatkan kesejahteraan keluarga.
Ia meminta penerima bantuan ternak dapat menjaga dan merawat ternaknya.
“Kita harap tentunya bantuan ini bisa meningkatkan kesejahteraan yang menerima,” kata Alpian.
Menurutnya, bila bantuan ini dimaksimalkan warga yang menerima, akan memberi manfaat.
“Kalau kambingnya beranak pinak, kan bisa dijual untuk kebutuhan keluarga,” Kata Alpian.
Ketua Kelompok Wanita Ternak, Siti bersyukur memperoleh bantuan ternak.
Siti mengatakan akan berusaha menjaga dan merawat kambingnya.
Tinggalkan Balasan