Disaksikan Sang Ayah, Andi Adrian Adiputra AIA Dilantik Sebagai Wakil Ketua Umum BPC HIPMI Makassar
LINISULSEL.COM, MAKASSAR – Andi Adrian Adiputra Iwan Anak dari Angota DPR-RI yang juga ketua Gerindra Sulsel resmi dilantik sebagai Pengurus BPC HIPMI Kota Makassar Periode 2021 – 2024.
Andi Adrian Adiputra Iwan dilantik oleh ketua Umum BPC HIPMI Sulsel, Andi Rahmat Manggabarani bersama dengan 300 pengurus HIPMI Kota Makassar, di Hotel Four Points by Sheraton, Minggu (31/10/2021). Andi Adrian menduduki jabatan sebagai Wakil Ketua Umum BPC Kota Makassar.
Pelantikan Andi Adrian Adiputra Iwan turut disaksikan oleh ayahnya Andi Iwan Aras (AIA) yang turut hadir dalam acara tersebut.
“Saya sebagai anak muda sangat tertarik dgn Hipmi, sebagai organisasi tempat para anak muda pengusaha muda, untuk kemudian berproses di dalamnya, dan membangun jaringan di dunia usaha. Saya bersama teman teman pengurus siap membesarkan organisasi ini,” kata Andi Adrian.
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan “Danny” Pomanto yang menyampaikan rasa kagum juga harunya melihat sekumpulan pengusaha muda yang tergabung dalam HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia) Makassar dengan berbagai kemampuan dan kemahiran dalam mengelola bisnis.
Wali Kota dua periode ini dengan lantang mengajak HIPMI agar bersama-sama pemerintah kota Makassar menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat. Seruan itu di tuturkannya saat hadir dalam pelantikan Badan Pengurus Cabang HIPMI Kota Makassar di Four Point Sheraton Hotel Jalan Andi Djemma Makassar, Minggu (31/10/2021).
“HIPMI ini penggerak ekonomi bangsa. Peningkatan pembangunan kota atas andil dari pengusaha muda yang kreatif dan dinamis di tiap waktunya. Olehnya itu bersama Ibu Wawali Fatma, mariki’ sama-sama bangkitkan taraf hidup masyarakat dengan menciptakan lowongan kerja untuk kemajuan kota juga kemandirian UMKM. In Shaa Allah Pemkot Makassar siap menjadi corong usaha”,seru Danny.
Pelantikan yang berlangsung meriah namun tetap dengan protokol kesehatan ini menghadirkan.
Sejumlah Tokoh Ramaikan Pelantikan tersebut. Mereka yang hadir Wakil Ketua Banggar DPR-RI yang Juga Ketua NasDem Sulsel, H. Rusdi Masse, Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi, Ketua Pengerak PKK Kota Makassar, Indira Jusuf Ismail, Ketua DPRD Makassar, Rudianto Lallo
Hadir juga sejumlah sejumlah senior HIPMI Sulsel diantara Rusdi Abdullah, Ikram Iskandar, H. Akifuddin, Firdaus Deppu, Ringggo Boy, Amir Bakriadi, H.Andi Jaya Sudirman, pengusaha Ansar Taufan, dan Ketua Umum HIPMI Sulsel Andi Rahmat Manggarani bersama sekretarisnya Omar Muhammad Sahar bersama sejumlah penguruh HIPMI Sulsel. (*)
Tinggalkan Balasan