Diskusi Singkat Bersama Taufan Pawe, Presidium KAHMI Ungkap Peran Jubir Golkar Sulsel
LINISULSEL.COM, SOPPENG – Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel, H.M Taufan Pawe bahas kemaslahatan umat bersama Presidium Korps Alumni HMI Sulawesi Selatan (KAHMI Sulsel), Muhammad Natsir, usai pelantikan pengurus DPD II Golkar Soppeng, Sabtu malam 22 Januari 2022.
Dalam pertemuan tersebut TP akronimnya Taufan Pawe menjelaskan, masih banyak yang harus diselesaikan berdasarkan kebutuhan masyarakat.
“Tentunya masih banyak yang harus di diskusikan dan dilakukan secara bersama-sama untuk mencapai tujuan bersama ini,” ungkap TP usai pelantikan pengurus DPD II Golkar Soppeng, Sabtu malam, 22 Januari 2022.
Diskusi singkat tersebut, dilakukan bersama Presidium KAHMI Sulsel Muhammad Natsir, Wakil Ketua DPD I Golkar Sulsel Abas Hadi dan Sekertaris DPD I AMPG Sulsel Zulham Arief.
Menurut TP, pertemuan singkat sesama kader Golkar untuk saling tukar pikiran dan pengalaman selama mengurus Golkar Sulsel.
“Kita saling tukar pikiran antara satu dengan yang lainnya,” tutur Wali Kota Parepare dengan sejuta prestasi ini.
Sementara itu, Presidium KAHMI Sulsel, Muhammad Natsir mengucapkan terimakasih kepada Taufan Pawe sudah sempatkan waktu untuk berdiskusi soal kebangsaan dan keumatan.
“Intinya ini bahas soal keumatan dan kebangsaan,” kata Caci sapaan akrabnya Muhammad Natsir.
Pada kesempatan tersebut, Natsir juga menambahkan peran seorang jubir Partai Golkar Sulsel seperti Zulham Arief ini menjadi pijakan semua kader Golkar se-Sulsel.
“Jadi apapun jadi statement jubir menjadi salah satu acuan,” ungkap Wakil Sekretaris DPD I Partai Golkar Sulsel ini.
Sementara itu, Wakil Ketua Kaderisasi DPD I Partai Golkar Sulsel, Abas Hadi menjelaskan, memang harus diperhatikan betul bagaimana masalah di Sulsel.
Menurut aktivis senior HMI ini selain masalah keumatan, arah pembangunan pun harus di diskusikan secara seksama untuk mewujudkan Sulsel yang lebih baik lagi kedepannya.
Apalagi, sosok bapak Taufan Pawe ini mengetahui betul bagaimana pembangunan baik Sumber Daya Manusia (SDM), infrastruktur maupun pembangunan ekonomi.
“Kami memang berdiskusi tentang keummatan tentunya arah pembangunan di Sulawesi Selatan,” singkat politisi senior partai Golkar itu. (*)
Tinggalkan Balasan