Disupport Pemprov Sulsel dan PT Jas Mulia, Film Selimut Kabut Rongkong Tayang 7 April 2022 di Bioskop Seluruh Indonesia

Poster Film Selimut Kabut Rongkong yang tayang perdana hari ini 7 April 2022. /Tangkapan layar Instagram @selimutkabutrongkong_themovie

LINISULSEL.COM, LUWU UTARA – Film Selimut Kabut Rongkong (SKR) yang di Support langsung oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel), PT Jas Mulia dan Farhan Citra Utama akan tayang di bioskop di seluruh Indonesia mulai tanggal 7 April 2022 mendatang.

Film SKR yang mengangkat kearifan lokal masyarakat pegunungan Rongkong Luwu Utara. Salah satu Kabupaten yang berada di bagian utara Sulawesi Selatan ini diproduksi oleh Readmoon Studios, Skv Movie Entertainment dan Mentari Indonesia Production.

Produser film SKR ini yakni Sunny Vatvani dan Fujianto Manati serta Sarju Junaedi selaku Co-Produser dan Line Produser Muh Fajar Jabir dan Yusi Risal ini telah resmi terdaftar di ajang piala citra pada tahun 2021.

Direct atau Writer, Indra J Mae, Direct of Photography Jaya Jhay serta Riki Kosner Sirait selaku Art Director dan
Casting, A. Agung Iskandar, Script Supervisor Yamin Yunus sementara selaku Unit Production yaitu Lulu Koslet.

Dalam official trailer film Selimut Kabut Rongkong, Yanti Pasande memerankan karakter Imma yang menemani seorang gadis bernama Melati yang senang travelling.

Melati menjadi seorang guru sukarelawan di daerah pelosok pegunungan bernama Rongkong. Disana ia menemukan tradisi tenun kain yang sudah hampir punah.

Ditemani Imma, Melati membuat tempat bermain dan belajar untuk anak-anak agar mengenal kembali tradisi tenun tersebut.

Melati tidak menyangka ia terjebak dalam kisruh dan konflik tanah adat yang sudah berlangsung lama diatas lahan tempatnya mengajar.

Film yang mengambil latar belakang di Rongkong Luwu Utara, sebelumnya telah lolos di berbagai festival film internasional terhitung dari September 2020 hingga Maret 2021, seleksi di jaringan festival film internasional antara lain Festival Film First time Film Maker di Raleigh Studios Hollywood LA, Lift Off di Pinewood Studios Inggris dan First Time Film Maker Online di Berlin, Jerman.

Publikasi film Selimut Kabut Rongkong dengan judul internasional “Haze Blanked of Rongkong” juga bekerjasama dengan jaringan global televisi bergengsi di Amerika Serikat, yaitu Cinemoi TV dalam program tayangan Global Culture Education.

“Setelah dua tahun melanglangbuana di berbagai forum festival film internasional, film Selimut Kabut Rongkong akhirnya mendapat tempat di layar bioskop nasional dan ditayangkan serentak di seluruh bioskop Indonesia mulai tanggal 7 April 2022,” Ungkap Indra J Mae, penulis script sekaligus sutradara film Selimut Kabut Rongkong saat, Kamis (17/3/2022).

Film Selimut Kabut Rongkong menyoroti minimnya perhatian orang Indonesia tentang peranan masyarakat adat dan berbagai polemik yang terjadi dalam kehidupan sosial mereka selama ini. Akibatnya muncul berbagai persoalan seperti konflik tanah ulayat dan terapan edukasi yang tidak layak. Perihal tergerusnya tradisi dan kearifan lokal masyarakat adat saat ini terjadi lantaran penerapan sistem kurikulum pendidikan nasional yang dianggap tidak memadai untuk mengakomodir kebutuhan edukasi sosial masyarakat adat.

“Selain persoalan sosial, film ini juga menyoroti kondisi minimnya fasilitas dan sarana pendukung masyarakat pedalaman yg hingga saat ini kita ketahui masih belum layak,” jelas Indra.

Menariknya, kata Indra, film ini meramu semua polemik sosial itu dalam sebuah drama rumit yang melibatkan ketegaran hati seorang perempuan ketika menghadapi semua masalah tersebut.

Indra mengaku, pihaknya tidak memasang target tertentu untuk jumlah penonton untuk film Selimut Kabut Rongkong ini, dan berharap film garapan sinea-sineas asal Sulsel ini, bisa membuka wawasan orang tentang fenomena kemelut sosial yang kerap terjadi di Indonesia, serta film ini mampu menggugah selera tontonan masyarakat ke luar dari zona nyamannya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup