Dua Murid SD Katokkoan Masamba Borong Gelar Juara pada Championship of English 2022

Dua murid SD Katokkoan Masamba, Luwu Utara, juara pada event Championship of English (Champlish) 2022 yang diselenggarakan IAIN Kota Palopo.

LINISULSEL.COM, LUWU UTARA – Ifra Maira Nur, murid SD Katokkoan Masamba, Luwu Utara, berhasil mengharumkan nama sekolahnya setelah berhasil keluar sebagai juara satu lomba Singing Congtest pada event Championship of English (Champlish) 2022 yang digelar IAIN Kota Palopo, Sabtu (20/3/2022).

Tak hanya Ifra, satu wakil SD Katokkoan lainnya juga berhasil meraih juara satu Lomba Story Telling Contest, yaitu Ghaida Nurfauziyah.

Keberhasilan dua murid SD Katokkoan Masamba ini tak lepas dari binaan dari guru pembimbing bahasa Inggris-nya, Nurhayati Hafid Jaya.

Keberhasilan ini juga sekaligus mengonfirmasi keseriusan Kepala SD Katokkoan Masamba yang terus memberikan motivasi dan mendampingi siswanya dalam event tahunan yang digelar Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris IAIN Palopo tersebut.

Boleh dikata event Champlish 2022 menjadi panggung pertunjukkan siswa(i) SD Katokkoan untuk unjuk kemampuan dalam berbahasa Inggris.

Pasalnya, keberhasilan menjadi juara satu juga diikuti oleh raihan juara lainnya di event diikuti pelajar se-Sulawesi Selatan tersebut.

Menariknya, juara lainnya hanya disumbang oleh dua nama, yakni Ifra Maira Nur dan Ghaida Nurfauziyah. Ghaida Juara III lomba Vlog Routines, Ifra Juara Harapan II di lomba yang sama. Sementara lomba Speech Contest: Ifra juara Harapan I, Ghaida Juara Harapan II.

“Alhamdulillah, hasil ini berkat dukungan orang tua saya, bapak Kepala Sekolah, guru pembimbing bahasa Inggris, dan semua guru saya di SD Katokkoan. Terima kasih untuk semua dukungan yang saya terima,” ucap Ifra, cucu mendiang almarhum Hamarong Anas ini.

Apa yang dicapai Ifra Nur dan Ghaidah Nur membuat Kepala SDN Katokkoan Masamba, Supiyan Sakti, tak dapat menyembunyikan rasa bangga dan haru atas capaian tersebut.

“Nakasi menangis betul ka tadi ini anak-anak di Aula IAIN dengar pengumumannya,” ucap Supiyan.

Supiyan mengatakan, penampilan Ifra dan Ghaidah hampir saja membawa SDN Katokkoan Masamba menyabet juara umum untuk tingkat SD.

“Duet maut Ifra dan sahabatnya, Ghaidah, hampir saja membawa SD Katokkoan dapat Piala Bergilir,” terang Supiyan tersenyum.

Pada kesempatan itu, penggagas inovasi Japri Ka Boss ini tak lupa menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang ikut terlibat dalam lomba Champlish 2022, teristimewa buat guru pembimbing bahasa Inggris. “Terima kasih untuk semuanya,” pungkasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup