Hadiri HUT Tana Toraja ke 65 dan Hari Jadi Toraja ke 775, Ini Harapan DSP

Ketua PMTI Mayor Jenderal TNI (Purn) Yulius Selvanus Lumbaa bersama Ketua Bidang Luar Negeri, Ir Dewi Sartika Pasande M.Si hadir Peringatan 65 tahun Kabupaten Tana Toraja yang dirangkaikan 775 Tahun Toraja di Bandara Pongtiku, Rabu (31/8/2022).

LINISULSEL.COM, TORAJA – Rapat Paripurna 65 tahun Kabupaten Tana Toraja yang dirangkaikan 775 Tahun Toraja di Bandara Pongtiku, Rabu (31/8/2022).

Ketua PMTI Mayor Jenderal TNI (Purn) Yulius Selvanus Lumbaa bersama Ketua Bidang Luar Negeri, Ir Dewi Sartika Pasande M.Si hadir memeriahkan kegiatan ini.

Pada kesempatan itu, Dewi Sartika Pasande yang akrab disapa DSP merasa bahagia melihat antusias masyarakat dalam HUT Toraja.

DSP berharap, Tana Toraja semakin maju dan kuat.

Kuat dalam arti mampu bersaing dan bangkit setelah pandemi Covid-19 selama dua tahun lebih melanda negeri ini.

“Saya merasa bahagia. Semoga dimomen ini Tana Toraja semakin maju. Bangkit untuk menjawab tantangan. Menciptakan SDM unggul agar dapat bersaing dimanapun. Yang paling utama adalah masyarakat semakin sejahtera,” jelasnya.

Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dalam kesempatan ini juga menunjukkan komitmen dalam mendorong pembangunan di Tana Toraja.

Hal itu sebagai bukti nyata, perhatian dan komitmen dibawah kepemimpinan Gubernur Andi Sudirman Sulaiman. Total alokasi Pemprov di Tana Toraja sekitar Rp 290 Miliar.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup