Hadiri Pelantikan Ketua PKK Kecamatan se-Luwu Utara, Ini Permintaan Indah Putri

Ketua TP PKK Kecamatan Sabbang Selatan, Baebunta Selatan, Mappedeceng, Bone-bone, Tanalili, Malangke, Malangke Barat, Rongkong, Rampi, dan Sukamaju Selatan resmi dilantik oleh Ketua TP PKK Kabupaten Luwu Utara, Rahma Nursaid di Aula La Galigo Kantor Bupati Luwu Utara, Kamis (10/2/2022).

LINISULSEL.COM, LUWU UTARA – Ketua TP PKK Kecamatan Sabbang Selatan, Baebunta Selatan, Mappedeceng, Bone-bone, Tanalili, Malangke, Malangke Barat, Rongkong, Rampi, dan Sukamaju Selatan resmi dilantik oleh Ketua TP PKK Kabupaten Luwu Utara, Rahma Nursaid di Aula La Galigo Kantor Bupati Luwu Utara, Kamis (10/2/2022).

Usai pelantikan, orang nomor satu di Luwu Utara, Indah Putri Indriani berpesan agar menciptakan ‘strong leadership’.

“Saya ucapkan selamat kepada para ketua TP PKK Kecamatan yang dilantik hari ini. Saya minta kepada saudara untuk menjalankan amanah dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggungjawab,” kata Indah Putri.

“Sukseskan implementasi 10 program PKK dengan memberdayakan keluarga sesuai dengan wilayah kerja masing-masing,” tambah Bupati Luwu Utara saat menyampaikan arahan.

Sebagai mitra kerja pemerintah, TP PKK berfungsi sebagai fasilitator, perencana, pelaksana, pengendali, dan penggerak pada masing-masing jenjang untuk terlaksananya program pokok PKK.

“Intinya adalah karena ibu-ibu menyatakan kesediaan untuk ber-PKK maka harus diikuti  dengan kemampuan, kemauan, dan kesiapan dalam melakukan pembinaan kesejahteraan keluarga,” tuturnya.

“Penting juga untuk memiliki ketulusan dan niat untuk menyukseskan program yang ada. PKK adalah penggerak, sumbu penerang, dan menjadi garda terdepan dalam mewujudkan keluarga berkualitas dalam aspek moral, pendidikan, kesehatan, sosial budaya, ekonomi, dan lingkungan hidup,” pinta ibu dua anak ini.

Mengutip nasihat dari kisah Erdogan dan ayahnya, mantan Dosen Universitas Indonesia ini menegaskan agar dalam berorganisasi tidak mementingkan diri sendiri.

“Sebab ketika kita melakukan sesuatu didasari dengan niat kebaikan untuk orang banyak maka kita akan mendapatkan hal yang jauh lebih baik.  Mendahulukan orang banyak itu, tidak akan membuat kita kehilangan apa-apa,” tegasnya.

“Tidak ada balasan kebaikan, selain kebaikan itu sendiri. Kata Ayah Erdogan, jangan pernah mengambil keuntungan dari kesulitan orang lain, karena kamu akan berakhir dengan kekalahan,” pesan Indah.

Ia berharap energi yang dimiliki para Ketua TPK PKK Kecamatan di awal pelantikan tetap terpelihara.

“Sipakatau sipakainga’, jaga silaturahmi kita. Kecerdasan, power, jabatan itu tidak cukup untuk selalu diandalkan, sebab orang yang mampu bertahan adalah orang yang bisa beradaptasi dengan perubahan,” katanya.

“Pengalaman bukan satu-satunya guru dalam kehidupan, untuk itu selalu perhatikan dan beradaptasi dengan perubahan yang terjadi terlebih di masa pandemi ini. Aktifkan dasa wisma, dan terus edukasi masyarakat,” harap Indah yang hadir bersama Sekda, Forkopimda, para pimpinan PD, camat, Ketua TP-PKK Kabupaten, Ketua DWP, dan Ketua IKA DPRD. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup