Hadiri PKU UMKM Naik Kelas, Andi Poci Apresiasi Dukungan PT PNM
LINISULSEL.COM, PALOPO – Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Andi Poci mewakili Penjabat Walikota Palopo menghadiri kegiatan Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) UMKM Naik Kelas Cuan Auto Ngegass.
Kegiatan pengembangan kapasitas yang diselenggarakan oleh PT. Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Kota Palopo ini, digelar di Gedung Auditorium Phinisi IAIN Palopo, Sabtu (21/9/2024).
Pimpinan PNM Cabang Palopo, Eka Pradana Wijaya, mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) yang bertujuan untuk memberikan pendampingan serta pembinaan kepada para pelaku UMKM
“Hal ini merupakan wujud nyata kontribusi Divisi PKU dalam memberikan pemberdayaan dan pendampingan kepada para nasabah, agar selalu dapat bersaing naik kelas dengan mengikuti perkembangan zaman. Dengan harapan dapat bersaing secara global,” kata Eka Pradana Wijaya.
Nasabah PNM, kata Eka, memiliki latar belakang dan jenis usaha yang sangat beragam, baik untuk nasabah PNM ULaMM maupun PNM Mekaar.
“Hal ini agar dapat melakukan pelayanan efektif yang tepat guna dan tepat sasaran. Program Klasterisasi dilaksanakan secara rutin. Pembinaan nasabah dengan pola seperti ini mempermudah PKU untuk melakukan penyesuaian, tergantung kebutuhan merespon kekhususan nasabah,” katanya.
Sementara itu, Andi Poci, menyampaikan apresiasi atas komitmen dan konsistensi PT. PNM yang senantiasi memberikan suport dan edukasi terhadapa pengembangan usaha UMKM khususnya di Kota Palopo.
“Saat ini jumlah pelaku UMKM di Kota Palopo mencapai 10.000 dengan berbagai jenis usaha, sebagian di antaranya adalah pelaku UMKM dari kalangan generasi muda dan kaum wanita,” kata Andi Poci.
Hal ini, kata Andi Poci, membuktikan keberadaan UMKM sangat diminati.
Tingginya animo masyarakat terhadap UMKM turut berpengaruh signifikan terhadapa laju pertumbuhan ekonomi di daerah khususnya di Kota Palopo
“Oleh karna itu saya sangat mendukung upaya PT. PNM untuk terus meningkatkan kapasitas pelaku UMKM, agar tetap eksis dan terus berkembang,” katanya.
Sejalan dengan ini, lanjut Andi Poci, pada tahun 2020 telah dicanangkan gerakan nasional bangga buatan Indonesia.
“Hari ini merupakan salah satu upaya Pemerintah untuk memajukan UMKM dan mendorong pelaku usaha yang berkearifan lokal,” tandasnya.
Turut hadir pada kegiatan tersebut, Forkopimda Kota Palopo, pimpinan Jasa Raharja Kota Palopo, pimpinan BUMN/BUMD Kota Palopo serta para tamu undangan lainnya. (*)