IAIN Palopo Gelar Rakor, Rektor Paparkan Strategi Wujudkan Visi dan Misi Kampus

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) akselerasi program dan evaluasi kegiatan tahun anggaran 2023/2024.

LINISULSEL.COM, PALOPO – Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) akselerasi program dan evaluasi kegiatan tahun anggaran 2023/2024.

Kegiatan itu berlangsung di Hotel Value Palopo, Senin (31/07/2023).
Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo, Dr. Abbas Langaji, M.Ag. paparkan visi kampus 2023-2027.

Kegiatan itu diikuti 88 peserta dari unsur pimpinan kampus, Wakil Rektor, Kepala Biro AUAK, Dekan, Direktur dan wakil Direktur Pascasarjana, Wakil Dekan, Ketua Lembaga,

Kepala Unit, para kepala Pusat, Ketua Prodi dan bendahara serta para JFT.
Rektor IAIN Palopo Dr. Abbas Langaji, M.Ag, usai membuka acara memaparkan visi & misi kepemimpinan IAIN Palopo tahun 2023-2027.

Visi kampus yang dicanangkan adalah “Akselerasi Transformasi IAIN Palopo menjadi Smart and Green Campus yang Bereputasi Nasional Berbasis Integrasi Keilmuan.

Indikator smart adalah, terwujudnya layanan administrasi akademik berbasis ICT yang PRIMA (Profesional, Responsif, Informatif, Menyenangkan, dan Akuntabel)”, ucapnya.

Indikator green campus, yaitu, hijau, asri, bersih, nyaman, kondusif, dan sehat bagi semua warga kampus, untuk menuju reputasi nasional yang unggul dan kompetitif, lanjut Rektor.

Sementara misi kampus, ada empat poin; (1) Meningkatkan peran IAIN Palopo sebagai salah satu pusat keunggulan intelektualisme Islam berbasis teknologi informasi dan komunikasi bereputasi nasional;

(2) Menjadikan IAIN Palopo sebagai salah satu pusat pengkajian dan penerapan moderasi beragama melalui kegiatan pengabdian masyarakat (advokasi dan penyemaian nilai-nilai toleransi, spirit pluralitas dan multikulturalisme).

(3) Menuntaskan transformasi IAIN Palopo menjadi universitas (UIN) yang mandiri dengan tata-kelola yang baik (good university governance) menuju tata kelola yang unggul (excellent university governance) dan

(4) Mendorong program dan kegiatan pengabdian masyarakat IAIN Palopo berkolaborasi dengan unit-unit kerja di bawah Kemenag.

“Beberapa strategi untuk pencapaian visi misi ini yaitu smart service (layanan prima), mewujudkan satu data, sistem perencanaan dan penganggaran yang baik, SDM sesuai Tusi dan optimalisasi sarana dan prasarana,” lanjut Rektor.

Rektor berkomitmen, di masa kepemimpinannya untuk merevitalisasi SDM, optimalisasi aset/BMN, kolaborasi dan kemitraan dan sinergi potensi SDM.

Usai memaparkan visi misi kampus oleh Rektor, dilanjutkan paparkan realisasi anggaran tahun 2023/2024 oleh setiap lembaga dan unit yang disampaikan oleh Wakil Rektor II dan Koordinator perencanaan, Saipul, M.Pd.

Pimpinan meminta, para pengguna anggaran untuk segera merealisasi program yang masih tertunda. (Fatmawati)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup