Jadwal Indonesia Open 2022: Hari ini, 5 Ganda Putra Indonesia Tampil, Live iNews/MNCTV

Pasangan ganda Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

LINISULSEL.COM, JAKARTA – Jadwal pertandingan babak 16 besar turnamen bulutangkis Indonesia Open 2022 akan berlangsung Kamis (16/6/2022) hari ini di Istora Senayan, Jakarta.

Indonesia berhasil meloloskan 10 wakilnya di babak 16 besar Indonesia Open 2022, setelah masing-masing memenangi pertandingan pada Rabu (15/6).

Dari 10 wakil Indonesia yang maju ke babak 16 besar Indonesia Open 2022, lima di antaranya pasangan ganda putra (MD).

Salah satu pertandingan 16 besar akan mempertemukan sesama wakil Indonesia di nomor ganda putra, yakni Muhammad Sohibul Fikri/Bagas Maulana lawan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Pertandingan ini diprediksi sengit, karena keduanya merupakan andalan Indonesia dan sama-sama memiliki prestasi hebat.

Fajar/Rian sedang dalam motivasi tinggi setelah pekan lalu tampil sebagai juara turnamen bergengsi Indonesia Masters 2022.

Sedangkan Fikri/Bagas yang juara All England, juga punya motivasi tinggi tampil juara di hadapan publik sendiri.

Pada nomor ganda campuran (XD), Indonesia hanya mengirim satu wakil yaitu Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Praveen/Melati menghadapi tantangan wakil Malaysia, Chen Tang Jie/Valeree Siow di babak 16 besar.

Sesuai jadwal, wakil Indonesia akan bertanding di Lapangan 1 dan 2 Istora Senayan.

Pertandingan di Lapangan 1 Istora akan dibuka duel tunggal putra Lee Zii Jia (Malaysia) vs Sameer Verma (India), mulai pukul 09.00 WIB.

Sedangkan wakil Indonesia yang tampil di Lapangan 1 akan diawali oleh Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan lawan ganda putra Taiwan, Lee Yang/Wang Chi Lin (match keenam).

Di Lapangan 2 bakal dibuka pertandingan sesama tunggal putri Jepang yakni Akane Yamaguchi vs Sayaka Takahashi mulai pukul 09.00 WIB.

Penampilan wakil Indonesia di Lapangan 2 akan dimulai oleh Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti lawan  Chen Tang Jie/Valeree Siow pada match keenam.

Rangkaian pertandingan 16 besar Indonesia Open 2022 dimulai pukul 09.00 WIB. Rencananya live di iNews dan MNCTV. (*)

Jadwal Pertandingan Wakil Indonesia

Kamis, 16 Juni 2022

Lapangan 1:

Match 6 (perkiraan main 13.10 WIB)

MD: Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Lee Yang/Wang Chi Lin (4/Taiwan)

Match 7 – MS: Anthony Sinisuka Ginting (5) vs Hans-Kristian Solberg Vittinghus (Denmark)

Match 10 – MD: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1) vs Kang Min-hyuk/Seo Seung-Jae (Korea Selatan)

Lapangan 2:

Match 6 (perkiraan main 13.10 WIB)

XD: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (5) vs Chen Tang Jie/Valeree Siow (Malaysia)

Match 8 – WD: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahya Pratiwi vs Lee So-hee/Shin Seung Chan (2/Korea Selatan)

Match 9 – MD: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (8/Denmark)

Match 10 – MS: Jonatan Christie (7) vs Zhao Jun Peng (China)

Match 11 – WD: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China)

Match 13 – MD: Muhammad Sohibul Fikri/Bagas Maulana vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (6)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup