Jawab Tanggapan Kandidat Lain, FKJ-NUR Pastikan Beasiswa untuk Mahasiswa S1-S3
LINISULSEL.COM, PALOPO – Pasangan calon nomor 2, Farid Kasim Judas-Nurahaenih (FKJ-NUR), tampil meyakinkan pada debat pamungkas Pilwalkot Palopo 2024.
Debat terakhir ini berlangsung di Balai Rasdiana Center (BRC), Kota Palopo, Selasa (19/11/2024).
Dalam sesi kedua, yakni tanggapan sesama kandidat, FKJ-NUR mendapat sub tema pendidikan.
Dalam paparannya, pasangan ini menyampaikan, kehadiran 18 perguruan tinggi/universitas di Kota Palopo merupakan modal penting untuk kemajuan kota.
Menurut FKJ, jika kelak mendapat amanah memimpin Palopo, maka pasangan FKJ-NUR akan membangun kolaborasi dengan para akademisi.
Menanggapi kandidat Putri Dakka yang mempertanyakan pemberian beasiswa, FKJ-NUR memastikan semua warga akan mendapat akses pendidikan.
Termasuk memberikan beasiswa bagi mahasiswa S1 hingga S3.
FKJ-NUR menegaskan, pemberian beasiswa merupakan program unggulan mereka yang merupakan kelanjutan program pemerintahan sebelumnya.
Nurhaenih menambahkan, ketika masih menjabat ketua DPRD Palopo, legislatif mampu memperjuangkan dana hibah untuk mahasiswa.
Nurhaenih menjelaskan, sudah berpengalaman memberikan beasiswa kepada mahasiswa melalui yayasan pendidikan yang dikelolanya.
Selain beasiswa, program FKJ-NUR di bidang adalah “kembali ke sekolah”.
Maksudnya, siswa-siswi yang putus sekolah karena kendala biaya misalnya, akan diupayakan kembali bersekolah. Baik siswa tingkat SD, SMP, maupun SMA dan sederajat.
FKJ-NUR juga siap menjadikan Palopo sebagai kota pendidikan yang smart dengan kolaborasi semua stakeholder, terutama perguruan tinggi. (Fate)