Judas Amir Ikut Apel Operasi Lilin Polres Palopo

Wali Kota Palopo Judas Amir Menjadi Irup Operasi Lilin di Mapolres Palopo, Kamis (23/12/2021).

LINISULSEL.COM, PALOPO-Walikota Palopo, Drs. HM. Judas Amir MH, bersama Forkopimda Lingkup Kota Palopo, menghadiri Operasi Lilin-2021.

Operasi ini Tentang Pengamanan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.

Kegiatan apel tersebut menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat  saat perayaan malam Natal dan Tahun Baru  2021-2022

Kapolres Palopo AKBP Muhammad Yusuf Usman mengatakan, kegiatan ini melibatkan personel gabungan.

“ Personel gabungan yang berjumlah 389 ini, masing-masing, dari Polri, Polres Palopo 265 orang, TNI-AD, Kodim 1403 Palopo 20 orang, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) 30 orang, Dinas Perhubungan 30 orang, Senkom8 orang, Dinas Kesehatan 16 orang, BPBD 10 orang, dan personel Damkar 10 orang,” terang Kapolres Palopo.

“Untuk Pos Pengamanan saat nataru ada 3, yaitu, Pos Pam Maroangin di Kecamatan Telluwanua, Pos Pam Hypermart di Kecamatan Wara Utara, dan Pos Pam di depan Masjid Islamic Centre di Kecamatan Wara Selatan, dan 1 Pos Pelayanan di Lagota area Pasar Sentral Palopo Kecamatan Wara,” tambahnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, yakni, Kapolres Palopo AKBP H.Muh.Yusuf Usman, Kajari Palopo Agus Riyanto, Ketua pengadilan Palopo Hasanuddin, Wakapolres Palopo Kompol Sanodding, Kasdim 1403 Palopo Mayor, Kav.Suparman, Kabag/kasat jajaran Polres Palopo, Kapolsek/perwira jajaran Polres Palopo, Kepala jasa raharja Kota Palopo, Kasat Pol PP Kota Palopo A.Baso Rahim, Kabid Dalops Dishub Kota Palopo Husain Mustafa, dan jajaran Polres Palopo serta undangan lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup