Kunjungi IGD RS Andi Makkasau, Akbar Ali Dengar Langsung Tanggapan Pasien

Penjabat (Pj) Walikota Parepare, Akbar Ali berkunjung ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD Andi Makkasau, Kamis (5/9/2024).

LINISULSEL.COM, PAREPARE – Penjabat (Pj) Walikota Parepare, Akbar Ali memastikan kualitas pelayanan dan mendengarkan langsung tanggapan dari para pasien saat berkunjung ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD Andi Makkasau, Kamis (5/9/2024).

Akbar Ali dalam kunjungannya di IGD RSUD Andi Makkasau lebih banyak berinteraksi dan menemui pasien anak-anak.

Interaksi yang dilakukannya untuk mencari tahu jenis penyakit yang diderita oleh pasien anak-anak.

Akbar Ali mengimbau kepada keluarga dan orang tua pasien agar konsumsi minuman kemasan dapat berkurang. Sebab menurutnya, adanya potensi dampak negatif terhadap kesehatan jika mengkonsumsi minuman kemasan terus menerus.

“Jangan ki juga sering konsumsi minuman kemasan, karena berdampak pada kesehatan juga,” kata Akbar Ali mengingatkan dihadapan keluarga pasien anak-anak,

Kunjungan Akbar Ali menunjukkan komitmen pemerintah kota Parepare untuk terus memastikan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

“Ini komitmen pemerintah kota dalam memastikan kualitas pelayanan kesehatan khususnya di fasilitas kesehatan rujukan seperti RSUD Andi Makkasau,” jelas Akbar Ali,

Salah satu keluarga pasien respons positif kunjungan Pj Walikota Parepare, Akbar Ali di RSUD Andi Makkasau

“Alhamdulillah, pelayanan di RSUD Andi Makkasau bagus dan bersih,” kata saah satu keluarga pasien. (*)

Tutup