Mengabdi Tiga Hari di Desa, PMII Rayon FDK UINAM Ajar Generasi Muda Baca Tulis Al Qur’an
LINISULSEL.COM, GOWA – Pengurus Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Rayon Fakultas Dakwah dan Komunitas Komisariat UIN Alauddin Makassar (UINAM) Cabang Gowa melakukan pengabdian selama tiga hari di Desa Rannangloe.
Mereka mengajar generasi muda membaca dan menulis Qur’an. Juga melakukan penanaman pohon mulai dari 1 hingga 3 Juni 2022.
Ketua PMII Cabang Gowa Urwah Rahmadi mengapresiasi kegiatan sosial ini. Dirinya mengakui kegiatan ini baru pertama kali dilakukan dikepengurusan Rayon Fakultas Dakwah dan Komunikasi
“Selama saya menjabat Ketua Cabang baru kali ini ada Rayon yang berani mengambil langkah kluar mengabdi kemasyarakat , selama ini PMII dikenal sebagai Organisasi Kaderisasi dan tempat untuk diskusi tapi pada momen ini saya melihat PMII yang lebih cerah dan fresh,” paparnya.
Kegiatan ini di hadir Ketua BPD Desa Rannangloe Saharuddin.
Dia mengatakan warga Rannangloe mengucapkan banyak terima kasih atas pengabdian yang dilakukan PMII.
“Kami berharap semoga kedepannya PMII bisa lebih sering datang kemari dan kami berharap PMII bisa menjadikan Desa Rannangloe sebagai Desa binaan agar nantinya anak kami disini Bisa belajar lebih banyak lagi,” jelasnya.
Tinggalkan Balasan