Panli DPRD Luwu Timur Tunggu Kelengkapan Berkas Baru, Tentukan Jadwal Pemilihan Wabup
LINISULSEL.COM, LUWU TIMUR – Panitia pemilihan (Panli) wakil bupati di DPRD Luwu Timur belum menetukan jadwal pemilihan.
Sekretaris Panli, Aswan mengatakan sebelum jadwal dibuat, para bakal calon wakil bupati wajib melengkapi berkasnya.
“Berkas yang di dalamnya ada surat pengunduran diri, dan rekomendasi parpol,” kata Aswan, Selasa (6/12/2022).
Sekretaris DPRD Luwu Timur ini menambahkan, surat rekomendasi sudah wajib dimiliki masing-masing balon wakil bupati.
“Surat rekomendasi sudah berlaku, sebelum ditetapkan, sudah harus lengkap berkasnya,” kata Aswan.
Mengenai jadwal pemilihan wakil bupati, tergantung dari cepat atau lambatnya lengkapnya berkas dari para bakal calon.
“Saya belum tahu kapan, tergantung kelengkapannya, kalau cepat, cepat dilakukan pemilihan,” tandasnya.
Ada dua bakal calon wakil bupati yaitu, Muh Taqwa Muller dan Andi Akbar Leluasa.
Calon ini hasil voting delapan ketua parpol pengusung. Jumat (2/12/2022) malam, di Hotel Swiss Bell Inn Makassar.
Tinggalkan Balasan