Pasar Murah, Pemda Luwu Siapkan 3.380 Paket Sembako
LINISULSEL.COM, LUWU – Sebanyak 3.380 paket sembako disiapkan oleh Pemerintah Daerah untuk masyarakat Kabupaten Luwu pada kegiatan pasar murah yang digelar di 22 kecamatan tanggal 10 – 21 Desember 2022
Pasar murah ini terselenggara berkat kerjasama Pemerintah Kabupaten Luwu dengan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) dan Satgas Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) Kabupaten Luwu.
“Pasar murah ini sebagai rangkaian dari kegiatan dalam rangka mengantisipasi inflasi harga bahan pokok dampak dari kenaikan BBM”, jelas Sekretaris TPID, Ahyar Kasim
Satu paket sembako terdiri dari gula pasir 2 liter, minyak goreng 2 liter, susu kental manis 2 kaleng, dan terigu 1 kg. Perpaketnya dibandrol dengan harga Rp.70 ribu rupiah.
Sementara itu, Kabag Ekonomi Setda Luwu, Hj Irmawati menjelaskan, ada beberapa titik lokasi pasar murah, bagi masyarakat yang berada di kecamatan Belopa, pasar murah digelar dilokasi pameran UMKM dilapangan olahraga Andi Djemma Belopa sedangkan untuk masyarakat yang berada di kecamatan Latimojong, Bastem dan Bastem utara dilaksanakan di pasar desa Kadundung.
“Selain yang disebutkan diatas, pasar murah dilaksanakan di kantor camat masing-masing wilayah”, ujar Hj Irmawati. (*)
Tinggalkan Balasan