Pj Walikota Palopo Pembina Apel Besar Hari Pramuka Ke-63
LINISULSEL.COM, PALOPO – Penjabat (Pj) Walikota Palopo Asrul Sani bertindak selaku Pembina Apel dalam kegiatan Apel Besar Hari Pramuka Ke- 63 Tahun 2024 di lapangan Pancasila, Jumat (23/8/2024)
Dalam amanatnya, Asrul Sani mengucapkan selamat memperingati Hari Pramuka yang ke 63 Tahun 2024 pada kesempatan ini atas nama gerakan pramuka mengucapkan terima kasih khususnya kepada Presiden RI dan Wakil Presiden RI beserta seluruh jajaran Pemerintah RI yang selalu mendukung program dan kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh Gerakan Pramuka.
“Tentunya patut bersyukur dengan adanya dukungan tersebut gerakan pramuka telah menunjukkan eksistensinya dalam mempersiapkan generasi muda dan selalu menjadi garda terdepan untuk membentuk anggota pramuka yang berjiwa pancasila serta menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagaimana yang telah ditegaskan pada tema hari pramuka yang ke 63 yaitu Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI,’ kata Asrul Sani.
Lanjut Asrul Sani, saat ini kita tengah dihadapkan berbagai tantangan zaman penuh ketidak pastian perkembangan teknologi dan komunikasi yang menjadi hilangnya batas-batas negara karena mudahnya hubungan antar warga negara maraknya judi online yang menerpa generasi muda pornografi hingga budaya asing yang telah menggerus semangat gotong royong dan nasionalisme generasi muda dalam menghadapi persoalan tersebut
“Gerakan Pramuka sangatlah tepat untuk menganalisasi situasi ini gerakan Pramuka memberikan pendidikan like skill soft skill hard skill serta dilengkapi dengan kecerdasan ulangi kecerdasan spiritual emosional sosial intelektual dan fisik yang menjadi postur ideal seorang Pramuka sebagai generasi pembawa perubahan untuk bangsa Indonesia,” tandasnya.
Turut hadir Forkopimda Kota Palopo, para Pelatih dan pembina pramuka, para mabiran dan mabigus sekota palopo serta para tamu undangan lainnya (*)
Tinggalkan Balasan