PT Masmindo Berdayakan Usaha Jasa Lokal Luwu
LINISULSEL.COM, LUWU – PT Masmindo Dwi Area (Masmindo) sosialisasi usaha jasa pertambangan di Café de Zoel Belopa, Rabu (31/8/2022)
Kegiatan ini digagas untuk mendorong peningkatan kapasitas badan-badan usaha-jasa yang ada di Luwu.
Acara dibuka Asisten Perekonomian dan Pembangunan Luwu.
Turut disaksikan sejumlah pejabat Inspektur Tambang Prov. Sulawesi Selatan, Ketua DPRD Luwu, Kapolres Luwu, Pembina Akumandiri Luwu, Camat Bajo Barat, Camat Belopa, serta sejumlah media rekanan Masmindo.
Acara dihadiri oleh lebih dari 30 badan usaha jasa yang ada di Luwu, termasuk di dalamnya juga sejumlah BUMDES yang ada di desa-desa terdekat perusahaan.
Para narasumber terdiri atas pejabat Subdirektorat Minerba Kementerian ESDM Jakarta, Kepala Dinas PTSP Kab. Luwu, dan Kepala Dinas DKUP Kab. Luwu.
Pemateri menekankan pentingnya aspek legalitas badan usaha dan tata kelola yang baik untuk lembaga usaha.
Termasuk di dalamnya meningkatkan kapasitas usaha, menjalin kemitraan yang baik dengan para relasi, dan juga terutama memahami ketentuan dan standar yang berlaku di sejumlah sektor usaha, termasuk di dalamnya pertambangan.
Kepala Teknik Tambang (KTT) Masmindo Mustafa Ibrahim mengungkapkan, Masmindo mengadakan kegiatan ini terutama untuk memfasilitasi badan usaha-jasa lokal Luwu agar mendapatkan pemahaman tentang bagaimana mendayagunakan potensinya di sektor usaha masing-masing.
“Ini terutama agar usaha-jasa yang diimplementasikan sesuai dengan standar yang berlaku di lingkungan kerja tambang,” jelasnya.
Masmindo berharap pelaku usaha jasa lokal Luwu memiliki peran yang strategis dan sekaligus kompetitif dalam mendukung operasi tambang ke depan.
“Masmindo saat ini tengah mempersiapkan diri untuk memasuki tahapan konstruksinya, segera setelah tuntasnya pembebasan lahan,” imbuhnya.
Masmindo juga sedang dalam tahapan konstruksi dan operasi-produksi yang diproyeksikan akan lebih banyak lagi mengalirkan sejumlah manfaat bagi warga masyarakat.
Tinggalkan Balasan