PT PLN Indonesia Power PLTU Barru Rawat Lingkungan Dengan Tanam Seribu Pohon Mangrove
LINISULSEL.COM, BARRU – PT PLN Indonesia Power PLTU Barru Kembali menunjukkan komitmennya terhadap lingkungan dengan menggelar kegiatan penanaman seribu pohon mangrove dan bersih-bersih pantai pada Jumat, (7/9/2022).
Kegiatan ini merupakan salah satu realisasi dari rencana kerja program CSR 2022 dari PT PLN Indonesia Power PLTU Barru OMU.
Penanaman mangrove dan bersih – bersih pantai dilaksanakan di Pantai Bawasalo, Dusun Bawasalo, Kecamatan Balusu, Kab. Barru yang merupakan wilayah ring 1 PLTU Barru.
Agenda ini dibuka langsung oleh Manager Unit PT PLN Indonesia Power PLTU Barru OMU, Ria Indrawan disaksikan oleh jajaran manajemen PLTU Barru, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Barru A Unru, beserta staf, Camat Kecamatan Balusu, Ridwan Nurdin, Danramil 1405-4/Soppeng Riaja Kapten Inf Djaharuddin, Perwakilan Polsek Balusu dan perwakilan TNI Angkatan Laut.
Hadir juga Kepala Desa Lampoko, Budiman besera jajaran kepada Dusun/RT se-Desa Lampoko serta beberapa tokoh masyarakat Desa Lampoko.
Manager Unit PT PLN Indonesia Power PLTU Barru OMU dalam sambutannya mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu realisasi program CSR di bidang lingkungan pada tahun 2022 ini yang pelaksanaannya dirangkaikan dengan peringatan peringatan HUT PT PLN Indonesia Power ke-27 pada 3 Oktober 2022.
Pada kesempatan itu pula, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Barru A Unru mengucapkan selamat Ulang Tahun kepada PT PLN Indonesia Power PLTU dan mendoakan agar perusahaan semakin maju dan berkembang.
Dia menitip pesan untuk mengurangi penggunaan plastik dalam segala aktivitas perusaahaan untuk menjaga lingkungan.
Kegiatan dimulai dengan aktivitas jalan santai ke Pantai Bawasalo yang berjarak kurang lebih 1 kilometer dari PLTU Barru, dilanjutkan dengan simbolis penanaman mangrove oleh stakeholder dan tokoh-tokoh masyarakat yang selanjutnya dilanjutkan penanaman oleh masyarakat.
Kemudian selanjutnya disusul dengan aktivitas bersih – bersih pantai oleh seluruh peserta dan berhasil mengumpulkan puluhan kantong sampah dari bibir pantai untuk selanjutnya dibuang ke Tempat Pembuangan Sampah.
Setelah kegiatan selesai, seluruh peserta kembali menuju PLTU Barru.
Kegiatan ditutup dengan seremonial penyerahan bantuan CSR untuk pemberdayaan kelompok tani, kelompok nelayan, dan renovasi masjid yang berada di wilayah Desa Lampoko senilai kurang lebih 125 juta.
Tinggalkan Balasan