Rangkaian HUT ke-22, Sekda Firmanza Harap Festival Buah Palopo Jadi Event Tahunan

Sekda Kota Palopo, H. Firmanza (kiri) dan Kadis Pariwisata dan Ekraf Palopo, Ade Chandra (kanan)

LINISULSEL.COM, PALOPO – Jelang event Festival Buah Palopo (Fruit fiesta 2024), Pemerintah Kota Palopo menggelar technical meeting persiapan kegiatan.

Kegiatan kesiapan organisasi Perangkat Daerah di Aula Pertemuan Ratona Kantor Wali Kota Palopo, Selasa (5/3/2024).

Festival Buah Palopo 2024 akan dilaksanakan pada tanggal 8 hingga 9 Maret di Kelurahan kambo, Kecamatan Mungkajang.

Sekda Kota Palopo, Drs. H. Firmanzah DP, SH. M.Si., mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian HUT Kota Palopo yang ke-22.

“Kegiatan ini salah satu rangkaian HUT Kota Palopo yang ke-22 dan acara kita semua. Oleh karena itu, kita harapkan kegiatan ini sukses dan ke depannya bisa menjadi event tahunan,” ujar Firmanzah DP.

Selain itu, Firmanzah juga menyampaikan, event ini merupakan terobosan Pemerintah Kota Palopo dengan harapan dapat memberikan dampak bagi masyarakat sekitar.

“Event ini merupakan terobosan Pemerintah Kota Palopo, dengan harapan dapat memberikan dampak bagi masyarakat sekitar khususnya perputaran uang melalui sektor pariwisata,” jelasnya.

Kadis Pariwisata dan Ekraf Palopo, Ade Chandra, dalam pemaparan rundown acara mengatakan, persiapan Festival Buah Palopo sudah mencapai 90%.

“Alhamdullilah, persiapan kita terkait event ini, sudah mencapai 90 persen,” jelas Ade Chandra.

Turut hadir dalam technical meeting ini, pimpinan organisasi perangkat daerah, lurah dan camat se-Kota Palopo, serta tamu undangan lainnya. (*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup