Resky Mahendra Bertemu dengan Owner Kambo Highland dan Owner Van Gadget, Ini Yang di Bahas
LINISULSEL.COM, PALOPO – Ketua Generasi Muda Musyawarah Kekeluargaan dan Gotong Royong (Gema MKGR) Kota Palopo Resky Mahendra bertemu dengan Owner Kambo Highland Muh Firmansyah Saputra dan Owner Van Gadget Ivan Wijaya.
Pertemuan tersebut berlangsung di Kambo Highlands, Kecamatan Mungkajang, Kota Palopo, Jumat (9/9/2022).
Ketua Gema MKGR Palopo, Resky Mahendra mengatakan bahwa pertemuan mereka membahas soal kepemudaan yang ada di Kota Palopo
“Pemuda mempunyai potensi dan peran strategis sehingga perlu dikembangkan potensi dan perannya melalui penyadaran, pemberdayaan, dan pengembangan dalam satu kesatuan pembangunan,” kata Resky Mahendra.
Lebih lanjut, Resky Mahendra membeberkan dalam waktu dekat ini Firmansyah Saputra yang juga pemuda pelopor Sulawesi Selatan bakal berkolaborasi dengan Gema MKGR Palopo.
“Kegiatan yang bakal di lakukan yaitu kegiatan sosial yang melibatkan pemuda pemudi yang ada di kota Palopo,” jelas Ketua Gema MKGR Palopo ini.
Sementara itu, Owner Van Gadget Ivan Wijaya mengatakan tertarik dengan rencana kegiatan sosial yang akan di laksanakan Gema MKGR.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk kesadaran pemuda pemudi di kota Palopo dalam hal membangun jiwa sosial,” tambahnya.
“Jiwa sosial lebih banyak manfaatnya, selain untuk membantu saudara-saudara kita, juga untuk diri kita sendiri karena mempunyai jiwa sosial itu sangat mulia,” tandas Ivan Wijaya yang juga pengusaha muda Palopo ini.
Tinggalkan Balasan