Sekda Lutim Pimpin Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023 dengan tema “Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju”, oleh jajaran Pemerintah Kabupaten Luwu Timur berlangsung hikmat di halaman Kantor Bupati Luwu Timur, Minggu (1/10/2023).

LINISULSEL.COM, LUWU TIMUR – Upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023 dengan tema “Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju”, oleh jajaran Pemerintah Kabupaten Luwu Timur berlangsung hikmat di halaman Kantor Bupati Luwu Timur, Minggu (1/10/2023).

Sekretaris Daerah Luwu Timur, H. Bahri Suli, bertindak selaku pemimpin upacara yang diikuti oleh seluruh ASN mulai dari Asisten dan Staf Ahli, para Kepala OPD, para Kepala Bidang, Pejabat Fungsional, Staf baik ASN maupun Upah Jasa.

Pelaksanaan upacara hari kesaktian Pancasila ini tertuang dalam Surat Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nomor : 31328/MPK.F/TU.02.03/2023 tanggal 15 September 2023 perihal penyelenggaraan Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023.

Seluruh peserta upacara terlihat antusias mengikuti upacara dalam rangka memperingati hari Kesaktian Pancasila sebagai tekad menegakan idelogi Pancasila sebagai lambang dan dasar negara.

Usai memimpin upacara, Sekda Lutim, H. Bahri Suli mengatakan, hari Kesaktian Pancasila bertujuan untuk mengingatkan kita kembali bahwa pancasila merupakan dasar negara Republik Indonesia.

“Selain itu itu, tujuan lainnya ialah sebagai penghormatan terhadap seluruh pahlawan yang telah gugur sebagai syuhada bangsa dalam melindungi Pancasila, mengingat perjuangan pahlawan sebagai usaha untuk membentengi peranan Pancasila sebagai dasar negara serta sebagai ideologi bangsa,” pungkas Sekda. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup