Tim Riset Sawit Unhas Kembangkan Inovasi Pengobatan Eksim Berbasis Sistem Micelles

LINISULSEL.COM, MAKASSAR – Tim Riset Sawit Universitas Hasanuddin (Unhas) berhasil mendapatkan pendanaan riset dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) dalam rangka Lomba Riset Sawit Tingkat Mahasiswa Tahun 2024.

Tim yang diketuai oleh Khusnul Humayatul Jannah, biasa disapa Khusnul, sedang mengembangkan inovasi pengobatan dengan memanfaatkan kelapa sawit.Bersama teman-temannya, Christopher Kosasi, Ko, Jihan Nabilah Isma, dan Felicia Virginia Thios, Khusnul dan tim memanfaatkan kandungan tokoferol-tokotrienol dari minyak kelapa sawit untuk pengobatan dermatitis atopik atau lebih umum dikenal dengan eksim.

Di bawah pendampingan Prof. Andi Dian Permana, S.Si., M.Si., Ph.D., Apt., tim ini mengembangkan sediaan Dissolvable Microarray Patch berbasis sistem Micelles yang mampu menghantarkan tokoferol-tocotrienol ke area eksim untuk mengatasi permasalahan kulit tersebut dengan judul riset

Lanjut, Prof. Andi Dian Permana, pemanfaatan Tokoferol-Tokotrienol Minyak Sawit dan Selulosa dari Tandan Kosong Kelapa Sawit sebagai pengobatan Dermatitis Atopik dalam bentuk sediaan Dissolvable Microarray Patches Berbasis Micelles.

“Tim ini berharap agar sediaan yang mereka kembangkan mampu memberikan manfaat bagi masyarakat secara luas,” kata Prof. Andi Dian Permana.Khusnul Humayatul Jannah menambahkan, sediaan Dissolvable Microarray Patch ini berbentuk jarum yang sangat kecil dengan jumlah yang banyak, namun tidak menimbulkan rasa sakit ketika diaplikasikan pada kulit. Dengan demikian para penderita eksim lebih patuh untuk menjalani terapi yang dikembangkan.

“Melalui riset ini banyak orang yang tertarik, khususnya mahasiswa, untuk juga mengembangkan berbagai pengobatan dari kelapa sawit,” tambahnya.

“Semoga riset yang kami kembangkan mampu memotivasi para mahasiswa juga peneliti lainnya untuk lebih memanfaatkan kelapa sawit bukan hanya di bidang pangan tetapi juga kesehatan,” harapnya. (*)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup