Wali Kota Palopo Virtual Bersama Mendagri, Bahas Vaksinasi Lansia
LINISULSEL.COM, PALOPO- Wali Kota Palopo, Drs. H.M. Judas Amir. MH bersama Tim Penanganan Covid-19 Kota Palopo, mengikuti secara virtual arahan Menteri Dalam Negeri dan Menteri Kesehatan mengenai hasil survei nasional dan percepatan vaksinasi bagi lansia, Jumat (18/03/2022).
Pandu Riono, selaku pakar wabah atau epidomolog dari Universitas Indonesia, mengatakan bahwa Pentingnya survey serologi Covid-19 di Indonesia, yaitu terdapat kekebalan di tingkat populasi dapat menjadi dasar rencana Pengendalian pandemi berkelanjutan.
“Kekebalan di populasi bisa karena infeksi alamiah, Vaksinasi, ataupun keduanya, dan dengan mengetahui kekebalan di populasi berdasarkan umur, jenis kelamin, dan wilayah, dapat menjadi basis kebijakan Vaksinasi yang akan datang,” ujarnya.
“Survey serologi bertujuan untuk estimasi proporsi orang di populasi yang mempunyai antibodi terhadap SARS-coV-2,berdasarkan kelompok umur, jenis kelamin, pernah terdiagnosis covid-19, dan status Vaksinasi, mempelajari distribusi kadar antibodi berdasarkan riwayat infeksi dan Vaksinasi,” imbuhnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua Tim Gugus Penanggulangan dan Pencegahan Penyebaran Covid-19 Kota Palopo. Palopo, dr. H.M. Ishaq Iskandar, M. Kes, dan San Ashari, selaku Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Palopo,
Tinggalkan Balasan