Wujud Keberagaman, PT Masmindo Berbagi Kado Natal di Gereja Luwu

PT Masmindo Dwi Area Berikan Bantuan Natal di Beberapa Gereja di Kabupaten Luwu.

LINISULSEL.COM, LUWU – PT Masmindo Dwi Area (MDA) berbagi bantuan Natal di lima gereja Desa Rante Balla, dua gereja di Desa Tabang, Kecamatan Latimojong.

Hal ini dilakukan MDA dalam mewujudkan keberagaman merupakan sekaligus mendukung prinsip keberagaman dan toleransi.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Masmindo atas kepedulian dan upayanya memupuk toleransi antara umat beragama. Kami berharap, cinta kasih Masmindo mempererat persaudaraan sesuai dengan tema Natal tahun ini,” ujar Pdt. Disks S. Pasande.

Kegiatan berbagi bantuan untuk Natal ini juga bertujuan menjalin persaudaraan dan berbagi kebaikan kepada warga lingkar tambang dalam semangat keberagaman dan toleransi antara umat beragama.

“Melalui berbagi bantuan untuk Natal ini, kami ingin mempererat hubungan persaudaraan dan membangun kebersamaan dengan berbagai elemen masyarakat di Kecamatan Latimojong, sekaligus menyampaikan bantuan sebagai wujud kepedulian Perusahaan,” ujar Community Development & Empowerment Manager, Rahmad Sabang,

Secara berkala, MDA telah melakukan Program Pengembangan Masyarakat (PPM) di bidang keagamaan.

November lalu, perusahaan menyerahkan bantuan perbaikan Rumah Jabatan Pastori Gereja Protestan Indonesia Luwu (GPIL) di Desa Rante Balla.

Idul Adha tahun ini, perusahaan menyerahkan tujuh ekor sapi kurban ke tujuh desa lingkar tambang, yaitu Ranteballa, Boneposi, Tolajuk, To’Barru, Kadundung, Ulusalu, dan Pajang.

April lalu, MDA menggelar Safari Ramadan untuk membantu perbaikan masjid di lima desa di Kecamatan Latimojong, yaitu Masjid Nurul Haq di Ranteballa, Masjid Jannatun Na’im di Tolajuk, Masjid An-Nur di Boneposi, Masjid Raya di To’Barru, dan Masjid Al-Faruq di Kadundung.

Pada program ini, perusahaan juga memberikan santunan kepada 106 anak yatim di tujuh desa di Kecamatan
Latimojong dan menyelenggarakan buka puasa bersama dengan warga.

Masmindo selalu berupaya mewujudkan komitmennya untuk tumbuh secara berkelanjutan dengan merangkul
keberagaman guna memberikan manfaat memberikan manfaat kepada seluruh pemangku kepentingan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup