Infrastruktur Jalan Rusak di Burau, PUPR Luwu Timur Koordinasi BBPJN Sulsel

Sekda Luwu Timur, Bahri Suli

LINISULSEL.COM, LUWU TIMUR – Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Luwu Timur koordinasi ke Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sulsel.

Koordinasi terkait kondisi Jembatan Lepa-Lepa, Desa Burau, Kecamatan Burau.

Sekretaris Daerah (Sekda) Luwu Timur, Bahri Suli mengatakan koordinasi ini ditindaklanjuti dengan pengusulan proposal untuk permohonan penanganan jembatan ke BBPJN Sulsel.

Dinas PUPR Luwu Timur juga berharap BBPJN Sulsel memperbaiki kondisi jalan Trans Sulawesi Wotu-Burau yang rusak.

Kondisi jalan yang rusak dan berlubang ini sangat dikeluhkan masyarakat, jalan rusak ini juga rawan menyebkan kecelakaan.

Sekda mengatakan untuk kondisi jalan berlubang Burau-Wotu merupakan kewenangan balai.

“Kami telah koordinasi dengan balai untuk dilakukan perbaikan terhadap jalan tersebut,” kata sekda. Rabu, (2/11/2022).

Selain itu, kondisi ruas jalan Trans Sulawesi di Kecamatan Burau, Kabupaten Luwu Timur, tepatnya di Desa Bone Pute sampai Lambara rusak parah.

Kondisi jalan berlubang yang tersebar di banyak titik. Jalan ini rawan terjadi kecelakaan.

Beberapa kasus, jalan yang rusak ini menyebabkan terjadinya kecelakaan tunggal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup