Pj Walikota Parepare Serahkan Bantuan Perlatan Usaha untuk IKM

Pj Walikota Parepare Akbar Ali menyerahkan bantuan peralatan usaha untuk pelaku IKM.

LINISULSEL.COM, PAREPARE – Dinas Perdagangan Kota Parepare melaksanakan kegiatan penyerahan secara simbolis bantuan peralatan usaha kepada Industri Kecil Menengah (IKM).

Acara ini dibuka dan bantuan langsung diserahkan oleh Pejabat (Pj) Wali Kota Parepare, Akbar Ali.

Kegiatan penyerahan bantuan peralatan usaha kepada KIM di laksanakan di Kantor Perindag Kota Parepare. Selasa (28/11/2023).

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kota Parepare untuk mendukung perkembangan sektor IKM di wilayahnya.

Bantuan peralatan usaha yang disalurkan bertujuan untuk meningkatkan produktivitas dan daya saing IKM dalam menghadapi tantangan pasar.

Pj Wali Kota Parepare, Akbar Ali, dalam menyambutnya menyampaikan komitmen pemerintah untuk terus mendukung dan memperkuat sektor IKM sebagai salah satu pilar ekonomi lokal.

“Melalui bantuan ini, kami berharap IKM dapat semakin berkembang, memberikan kontribusi positif terhadap perekonomian, dan menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat,” ujar Pj Wali Kota Parepare, Akbar Ali

Dalam paket bantuan yang diserahkan, terdapat berbagai peralatan usaha seperti mesin produksi, peralatan pengemasan, dan perangkat teknologi. Pemilihan jenis bantuan tersebut didasarkan pada hasil evaluasi kebutuhan dari para pelaku IKM yang telah menjadi mitra dalam program ini.

Kepala Dinas Perdagangan Kota Parepare Andi Wisna sebagai tuan rumah, menyampaikan bahwa pihaknya akan terus berupaya memberikan dukungan maksimal bagi para pelaku IKM.

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan membantu menciptakan lingkungan yang kondusif bagi pengembangan IKM di Kota Parepare,” ungkapnya.

Acara penyerahan bantuan peralatan usaha ini diharapkan dapat menjadi langkah positif dalam mengakselerasi pertumbuhan sektor IKM di Kota Parepare.

Dengan sinergi antara pemerintah dan pelaku usaha, diharapkan dapat terwujudnya lingkungan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup