Rakornas di Jakarta, Indah Putri: Perizinan Kunci Datangkan Investasi ke Daerah

Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Investasi 2023 yang diselenggarakan oleh Kementerian Investasi atau Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) di Jakarta, pada 5-7 Desember 2023.

LINISULSEL.COM, JAKARTA – Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Investasi 2023 yang diselenggarakan oleh Kementerian Investasi atau Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) di Jakarta, pada 5-7 Desember 2023.

Pada rakornas tersebut, Presiden RI, Joko Widodo menekankan bahwa kunci pertumbuhan ekonomi adalah Investasi.

“Oleh karena itu, diharapkan seluruh pemerintah daerah menyiapkan regulasi terkait kebijakan investasi, sebab kemudahan terutama dalam hal perizinan menjadi sangat penting,” kata Indah usai mengikuti rakornas tersebut.

Didampingi Kepala DPMPTSP Luwu Utara, Alauddin Sukri, Indah mengatakan bahwa perizinan merupakan kunci untuk mendatangkan investasi ke daerah.

“Sehingga kami berkomitmen dan mendorong Pemerintah Daerah Luwu Utara khususnya di DPMPTSP untuk memberikan kepastian dan kegunaan berinvestasi,” terang Isteri dari anggota DPR RI, Muhammad Fauzi ini.

Lebih lanjut, Bupati perempuan pertama di Sulsel ini juga berharap investasi yang dilakukan nantinya dapat lebih memperhatikan masalah lingkungan.

“Terutama pada green economy dan blue economy. Sehingga tidak hanya berdampak pada penerimaan negara dan daerah, seperti membuka lapangan kerja, tapi kita juga perlu memastikan bahwa investasi yang dilakukan benar-benar ramah lingkungan,” pinta Indah. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup