Wali Kota Palopo Hadiri Maulid Nabi di Masjid Agung Luwu – Palopo

Wali Kota Palopo, Judas Amir Menghadiri Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Agung Palopo, Sabtu (6/11/2021).

LINISULSEL.COM, PALOPO – Walikota Palopo, HM Judas Amir didampingi Sekretaris Daerah, Firmanzah menghadiri peringatan maulid Nabi Muhammad SAW, 12 rabiul Awal 1443 H / 2021 M, di Masjid Agung Kota Palopo, Sabtu (6/11/2021).

Dalam Sambutannya, Walikota Palopo mengucapkan syukur karena masih bisa diberi kesempatan menggelar maulid nabi. Ia meminta agar meneladani sifat nabi Muhammad.
Ia juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan selalu waspada dan selalu berdoa agar masyarakat Kota Palopo dijauhkan dari bencana.

Adapun hikmah maulid dibawakan oleh Ustad Baktiar Nawir. Ia menyampaikan bahwa inilah ekspresi pengejawantahan dari rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW dalam bentuk peringatan maulid.

Maulid bukan persoalan telurnya, bukan persoalan meriahnya tetapi persoalan kecintaan kepada junjungan kita, Nabi Muhammad SAW,” katanya.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Sekertaris Daerah, Firmanza DP, Ketua tim Penggerak PKK Kota Palopo, Utiasari, Kepala Kementrian agama, Ketua FKUB, Kapolres Kota Palopo,serta para SKPD. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tutup